Kisah Perjalanan Grup Drumblek Kendal Sari

Asalamualaikum Wr.Wb

Hay guys , kali ini saya akan menceritakan tentang sebuah kesenian, eh entah lah apa namanya pokoknya intinya tentang seni. Nah seni yang saya maksud adalah kesenian drumblek, dan saya akan menceritakan perjalanan grup drumblek yang ada di lingkungan dimana saya tinggal. 

Sebelumnya saya akan menjelaskan apa itu drumblek. Drumblek adalah kesenian sejenis marching band yang berasal dari Kota Salatiga, medianya tong bekas, balera, kentongan dan trio drum. Mereka penabuh memiliki atribut khas, memainkan alat musik secara berkelompok dan berbaris layaknya sebuah kelompok Marching Band.

Oke sekarang langsung saya ceritakan dan kenalkan grup drumblek yang ada di lingkungan saya, namanya Drumblek Kendal Sari, dibentuk sejak tahun 2017. Awal mula kenapa membentuk grup drumblek adalah untuk ikut serta memeriahkan Pawai Taaruf Akhirusannah yang ada di Lingkungan saya. 

Pertama kali tampil bisa disebut drumblek cecekeran dengan media yang seadanya membuat semua orang tertawa, seperti apa bentuknya, nah ini saya perlihatkan.


Ya seperti itulah bentuknya, itu hanya bermediakan kentongan, ember bekas dan piano. Gimana pendapatnya guys??

Perjalanan kisah grup drumblek berlanjut diacara peresmian Sumur Bor dan masih berada di lingkungan tempat saya tinggal, medianya masih sama cuma bertambah kaleng bekas wadah roti.




Apakah ada peningkatan guys?? . Seperti itulah gambaran drumblek cecekeran penampilannya yang kedua. 

Lanjut lagi penampilan ketiga di Pawai Taaruf Tahun Baru Hijriyah yang digelar di Kecamatan Sumowono, namun penampilan kali ini berubah total karena sudah menggunakan media drumblek yang bisa dibilang standarnya grup drumblek, ada tong bekas, trio asli dan balera tetapi semua itu menyewa. 




Ada peningkatan kan guys.. Oh iya itu yang megang trio namanya Bendot.

Lalu setelah itu drumblek ini tampil di acara Tasyakuran Lingkungan Kendal Sari, dan pada waktu itu semua peralatan sudah sesuai dengan kriteria grup drumblek, tetapi ya sama masih menyewa. 



Gimana sekarang sudah bisa dibilang grup drumblek profesionalkan, meskipun peralatannya masih nyewa. Good Job guys.

Setahun berlalu, tahun 2018 ini dengan perjuangan dari pihak-pihak pemuda lingkungan, pengurus lingkungan, tokoh masyarakat, dan seluruh elemen masyarakat yang menginginkan Drumblek Kendal Sari menjadi grup drumblek yang profesional. Akhirnya grup drumblek ini diberikan dana untuk membeli seluruh peralatan drumblek. Sehingga sekarang grup drumblek ini ketika latihan ataupun tampil tidak perlu menyewa lagi. 

Setelah memiliki peralatan yang komplit dan standar dengan kriteria grup drumblek, penampilan perdana grup drumblek ini adalah di Pawai Taaruf Tahun Baru Hijriyah, dan seperti inilah penampilannya.





Gimana guys sekarang sudah profesional beneran kan? . Tinggal kostum saja sih yang belum memadai. Tetapi tahap per tahap lah.

Nah itulah sepenggal kisah perjalanan drumblek Kendal Sari dari awal dibentuk hingga sekarang. 

Setiap perjalanan pasti ada suka dan dukanya. Hanya saja bagaimana cara kita memaknai sebuah perjalanan, bersyukur ketika menerima sebuah keberhasilan dengan tetap membumi dan rendah hati, ataupun sebaliknya menerima dengan lapang dada sebuah kegagalan dan tahu bagaimana cara berbenah dari kegagalan itu hingga apa yang kita inginkan dapat terwujud.

Terima kasih
Wasalamualaikum Wr.Wb


2 komentar:

  1. numpang share ya min ^^
    Bosan tidak tahu mau mengerjakan apa pada saat santai, ayo segera uji keberuntungan kalian
    hanya di D*E*W*A*P*K / pin bb D87604A1
    dengan hanya minimal deposit 10.000 kalian bisa memenangkan uang jutaan rupiah
    dapatkan juga bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% :)

    BalasHapus
  2. Promo www.Fanspoker.com :
    - Bonus Freechips 5.000 - 10.000 setiap hari (1 hari dibagikan 1 kali) hanya dengan minimal deposit 50.000 dan minimal deposit 100.000 ke atas
    - Bonus Cashback 0.5% Setiap Senin
    - Bonus Referal 20% Seumur Hidup
    || WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    BalasHapus